DAMAIRA.CO.ID, SUMENEP – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep mengadakan sosialisasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak dengan mengundang 100 nelayan di Desa Romben Guna, Kecamatan Dungkek, pada Kamis, 17 Oktober 2024.
Acara ini digelar di balai desa setempat dan dihadiri oleh Ketua PPK Dungkek, Khairul Umam, perwakilan dari KPU Sumenep, serta dua narasumber: Zaini Amin, CEO Suara Indonesia, dan Ketua PAC Ansor Dungkek, Muhammad Rasyidi. Jajaran pengurus JMSI Kabupaten Sumenep juga turut hadir.
Kepala Desa Romben Guna, Yunni Nur Fatjrona, beserta aparatur pemerintah desa setempat, ikut memeriahkan acara. Ketua JMSI Sumenep, Supanji, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya partisipasi nelayan dalam Pilkada mendatang, karena satu suara bisa menentukan masa depan selama lima tahun ke depan.
“Nelayan tidak boleh golput. Sebab, 1 suara menentukan nasib kita selama 5 tahun ke depan,” ujar Supanji, yang juga CEO Wartazone.
Ia mendorong para nelayan untuk memilih sesuai dengan hati nurani, tanpa terpengaruh oleh iming-iming. Supanji juga berterima kasih kepada KPU Sumenep dan pemerintah Desa Romben Guna atas dukungannya terhadap acara ini.
Kepala Desa Romben Guna, Yunni Nur Fatjrona, berharap agar sinergi antara media, KPU, dan pemerintah desa terus terjalin demi meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memilih pemimpin.
Sementara itu, Khairul Umam, yang mewakili Ketua KPU Sumenep, mengingatkan masyarakat untuk datang ke TPS pada 27 November 2024, karena mereka akan memilih Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati Sumenep.
“Mari datang ke TPS, gunakan hak suara, jangan golput,” imbau Khairul Umam.
Ia juga berharap Pilkada serentak tahun ini dapat berlangsung dengan aman, lancar, dan damai di seluruh Kabupaten Sumenep, khususnya di Kecamatan Dungkek. ***